TATA
TERTIB PENGGUNA LAB IPA
- Dilarang mencorat-coret meja dan tembok di laboratorium
- Kembalikan seperti semula alat-alat yang telah digunakan
- Praktikan memasuki ruangan dengan tertib, sopan, tidak membuat gaduh dan harus sudah menguasai materi yang akan diajarkan
- Bersihkan terlebih dahulu peralatan praktek yang telah digunakan.
- Alas kaki harap dilepas pada saat memasuki ruang laboratorium
- Bersihkan tumpahan cairan kimia secepatnya
- Dilarang berbicara saat diruang laboratorium
- Buanglah sampah pada tempatnya
- Dilarang makan/minum di dalam laboratorium
- Jangan berlarian di dalam ruang laboratorium
- Jangan meletakkan tas dan barang lainnya di lantai laboratorium dan ditempat berjalan
- Dilarang merokok, karena : kontaminasi, mudah terbakar, serta uap/gas beracun
- Dilarang meludah diruang laboratorium , akan menyebabkan kontaminasi
- Jangan panic menghadapi bahaya kebakaran, gempa, dan sebagainya.
- Dilarang mencoba peralatan lab tanpa tahu cara penggunaannya, sebaiknya tanyakan pada orang yang berkompeten. Diharuskan menulis label yang lengkap, terutama pada bahan kimia
- Dilarang menghisap dengan mulut segala bentuk pipet. Semua alat pipet harus menggunakan bola karet penghisap(pipet-pump)
- Jangan bereksperimen diluar Standart Operating Procedure( SOP )
- Selalu perhatikan kategori bahaya bahan kimia yang dipakai
0 komentar:
Posting Komentar